Cara Menangkap Burung Liar

Cara Menangkap Burung Liar

Assalamualaikum para pecinta kucau mania sesabang dan setanah air. Pada kesempatan kali ini saya akan membagikan cara menangkap burung liar menggunakan mp3.
Cara menangkap burung liar memakai suara pikatan burung mp3. Menangkap burung dengan cara ini memang lebih efektif dan lebih mudah untuk dilakukan.

Karna, anda hanya perlu menyiapkan suara mp3 dan pulut getah pohon. Getah yang digunakan harus lengket dan memiliki daya rekat yang kuat. Misalnya getah pohon karet, getah pohon nangka, dan getah pohon bone.

Selain lebih efektif, cara ini juga memiliki peluang yang lebih besar dibandingkan menangkap burung dengan cara yang lain, lebih lagi jika burung ditempat itu belum pernah dilakukan penangkapan dengan cara ini. Pasti peluang anda untuk berhasil menangkap burung akan lebih besar.

Untuk menagkap burung liar menggunakan bantuan suara pikatan mp3, anda harus menyiapkan suara burung yang sesuai burung yang ingin anda tangkap. Misalnya anda ingin menangkap jenis burung pleci, jadi anda harus menyiapkan suara burung pleci juga, suara yang digunakan harus nyaring dan jelas. "Nga mungkin kan jika anda ingin menangkap burung pleci tapi suara yang anda gunakan suara burung serindit"

Dengan menggunakan cara ini anda bisa menangkap jenis burung kicau seperti, burung prenjak, burung kolibri, burung kaca mata, burung cabe cabean dan juga burung kutilang.
Berikut langkah-langkah cara menangkap burung liar dengan suara burung mp3.

Pertama-tama siapkan suara pikatan burung mp3 dan beberapa ranting pohon yang kuat dan lurus. Lalu pasang getah karet diranting pohon tersebut, jangan lupa ranting pohonya harus dibasahi terlebih dahulu.

Selanjutnya getah di lilitkan memutar di ranting tersebut sampai pada ujung ranting, jika semua sudah siap kemudian pasang ranting yang sudah dililit getah tadi di daerah yang banyak burung nya sambil membunyikan suara burung mp3nya. Mp3nya harus anda sembunyikan dibawah dedauanan agar tidak terlihat oleh siburung.

Jika suara mp3 yang anda gunakan nyaring,  pasti burung-burung yang anda targetkan akan mendekat, setelah burungnya mendekat dijebakan anda, anda harus bersembunyi dibalik pepohonan, awasi dari jarak yang agak jauh.

Setelah burungnya menginjak getah yang anda pasang, bergegaslah mengambilnya jangan terlalu lama, takutnya burungnya lepas lagi. Ambil burung yang terkena pulut dengan cara perlahan.

Lalu bersihkan bulu-bulu burung yang menempel pada getah ranting.

Biasanya burung yang terkena di jebakan anda bisa sampai tiga sampai lima burung dalam sekali nempel.

Setelah burung diambil dari getah, cucilah bulu burung dengan minyak goreng agar getah yang menempel bisa luntur. Lalu cuci bulu burung dengan air bersih lalu jemur burung hingga kering.

Itulah cara menangkap burung liar memakai getah pohon dan bantuan suara pikatan mp3, semoga artikel ini bermanfaat.

Perhatian: Iklan Yang Tayang Di Situs Kami Sepenuhnya Diatur Oleh Pihak Google. Jadi Jika Ada Iklan Yang Menyinggung, Kalian Bisa Hubungi Admin Lewat formulir kontak situs ini untuk selanjutnya akan kami sampaikan ke pihak Google.
Buka Komentar

0 Response to "Cara Menangkap Burung Liar"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel