Ramuan Rahasia Lovebird Biar Bisa Ngekek Panjang
Friday, March 30, 2018
Add Comment
Ramuan Rahasia Lovebird Biar Bisa Ngekek Panjang
Assalamulaikum kicau mania sebangsa dan setanah air. Ya, pada kesempatan kali ini saya akan berbagi tips atau bisa dibilang informasi tentang ramuan tradisional untuk lovebird biar bisa ngekek pada saat lomba.Untuk menghasilkan lovebird yang berkualitas pastinya kita harus mengeluarkan usaha yang tinggi juga, bagaiman kita bisa dapat lovebird yang bagus kalau perawatanya saja salah.
Seperti yang kita tahu bahwa burung lovebird merupakan burung yang sangat manja dan memiliki tampilan tubuh yang sangat cantik dan juga memiliki kecerdasan diatas rata-rata untuk suatu burung, selain itu juga lovebird dikenal sebagai burung yang memiliki kualitas suara yang sangat bagus jika dirawat dengan benar.
Tidak sedikit sobat kicau mania diluar sana yang menggunakan burung lovebird sebagai jawara perlombaan di kontes burung.
Mulai dari perlombaan antar dusun sampai yang tertinggi yaitu diikutkan lomba antar kota.
Perlombaan burung lovebird memperlombakan kualitas suara dan juga penampilanya.
Maka dari itu nika kita salah dalam merawatnya maka kualitas dari suara maupun penampilan burung ini tidak bagus dan akan sia-sia saja untuk diikutkan perlombaan.
Jadi untuk burung lovebird yang akan diikutkan perlombaan tidak cukup hanya merawatnya seperti perawatan harianya saja, namun, kita juga harus memperhatikan makanan yang sang burung makan.
Dan yang paling terpenting kita harus memberikannya berupa suplemen atau bisa dibilang Ramuan yang bisa memancing lovebird ngekek panjang pada saat di perlombaan.
Berikut saya akan membagikan apa-apa saja makanan dan bagaimana cara memberikan berupa ramuan tradisionalnya.
Perawatan Lovebird Yang Akan diikutkan Perlombaan
Untuk lovebird yang akan diikutkan perlombaan pastinya lovebird pilihan, yang memiliki stamina yang tinggi. Dan juga harus memiliki birahi yang cukup agar pada saat perlombaan nanti burung lovebird sobat bisa tampil prima.
Untuk lovebird yang kurang staminanya, sobat bisa melatihnya dengan cara menempatkan burung lovebird sobat dikabdang umbaran setiap pagi hari.
Karena seperti yang kita tahu bahwa kandang umbaran memiliki tempat yang luas dan sangat cocok sebagai pelatihan navas burung agar bisa lebih panjang lagi.
Tapi jika sobat memiliki burung lovebird yang kurang dalam bagian birahi maka soabta bisa mengatasinya atau melatihnya dengan cara.
Menambah durasi penjemuran burug dipagi hari, yang biasanya sobat menjemur burung lovebird selama 30 menit, maka sobat bisa tambahka durasinya menjadi 60 menit.
Kedua hal ini dipercaya bisa menambah birahi burung agar bisa tampil prima pada saat perlombaan.
Makan Tambahan Untuk Lovebird Biar Bisa Ngekek Panjang
Cara ini biasanya dilakukan oleh sobat kicau mania yang ingin mendapatkan burung lovebird bisa tampil bagus dan mengeluarkan suara ngekeknya lebih panjang dari sebelumnya, namun cara ini tidak akan langsung berhasil sobat harus melakukan cara ini secara rutin setiap seminggu sekali atau dua minggu sekali sebelum perlombaan dimulai.
Caranya yaitu memberikan berupa jagung muda kepada lovebird, cara ini sudah pasti bagus dan mujarap karena jagung muda merupakan makanan yang memiliki karbohidrat dan protein yang baik untuk burung lovebird.
Pemberian beruapa jagung muda kepada lovebird sobat lebih baik dari pada pemberian berupa suplement-suplement yangbmemiliki zat-zat kimia yang sangat berbahaya untuk burung lovebir.
Ramuan Tradisional Untuk Lovebird
Inilah yang kita tunggu-tunggu yaitu pemberian ramuan untuk lovebird.
Ramuna yang baik untuk lovebird yang akan diikutkan perlombaan yaitu ramuan dari olahan Jahe. Seperti yang kita tahu bahwa jahe merupakan rempah-rempah yang memiliki banyak sekali khasiat bukan hanya untuk manusia saja, namun untuk burungpun tanaman jahe meiliki khasiat yang luar biasa.
Untuk lovebird olahan dari tanaman jahe bisa menambah durasi ngekeknya dari yang sebelumnya standar dan lama kelamaan durasi ngekek lovebird sobat bisa sanagt maksimal.
Jadi sangat cocok kita berikan pada saat lovebird akan diikutkan perlombaan. Untuk cara meracik ramuan dari tanaman jahe ini akan saya bahas pada artikel selanjutnya. Ditunggu ya.
Makan Yang Berbaya Jika Diberikan Kepada Lovebird Secara Berlebihan
Apapaun itu jika dilakukan secara berlebihan pasti akan menghasilkan suatu hasil yang tidak baik.
Seperti halnya pemberian pakan yang berlebihan kepada lovebird. Berlaku pada pakan kangkung dan juga biji bunga matahari.
Seperti yang kita tahu bahwa biji bunga matahari memiliki kandungan vitamin yang sangat tinggi yang jika diberikan pada lovebird akan menghasilkan lovebird yang mampu gacor dan ngekek panjang.
Namun jika sobat terlalu berlebihan dalam pemberian pakan biji bunga matahari ini akan membuat birahi burung lovebird bisa naik drastis dan itu sangat tidak baik untuk lovebird yang akan diikutkan perlombaan.
Sama halnya dengan kangkung, pemberian kangkung yang yang tidak diatur dan tidak diimbangi dengan penjemuran dan memandikan lovebird hanya akan membuat birahi lovebird bisa meledak biarpun belum pada waktu perlombaan.
Maka dari itu pemberian kangkung harus diimbangi dengan pemandian yang rutin dan mengurangi penjemuran burung.
Jadi intinya jangan memberikan pakan yang berlebih kepada lovebird soabat. Entah pakan apaun itu apalgi jika sobat tidak tahu kandungan dari pakan tersebut.
Itulah Tips dari saya tentang Ramuan rahasia untuk lovebird yang akan diikutkan perlombaan.
Semoga bermanfaat. Terima kasih
Perhatian: Iklan Yang Tayang Di Situs Kami Sepenuhnya Diatur Oleh Pihak Google. Jadi Jika Ada Iklan Yang Menyinggung, Kalian Bisa Hubungi Admin Lewat formulir kontak situs ini untuk selanjutnya akan kami sampaikan ke pihak Google.
0 Response to "Ramuan Rahasia Lovebird Biar Bisa Ngekek Panjang"
Post a Comment